BROJO LINTANG merupakan tanaman hias yang memiliki khasiat dan manfaat untuk kesehatan dan dijadikan sebagai obat tradisonal untuk mengobati beberapa penyakit.
Tanaman ini berasal dari Asia Timur terutama China dan jepang kemudian menyebar ke kawasan tropis dan subtropis lainnya. Daunnya yang memanjang dan bunganya yang cantik menjadikan jenis ini cocok sebagai tanaman hias taman maupun di sudut pekarangan rumah.
Manfaat Tanaman BROJO LINTANG
Sebagai obat tradisional, Brojo lintang mengobati penyakit:
- Asma
- Batuk
- Bau napas
- Radang Amandel
- Radang Kerongkongan
- 5 gr akar brojo lintang dicampur dengan 3 gr kayu masoyi, 2 lembar daun sirih dan 5 gr patikan kebo segar serta 110 ml air diseduh atau dibuat cairan. Ramuan ini di minum 1 kali sehari segelas kurang lebih 100 ml selama 2 minggu, untuk mengobati batuk dan sama. Tidak dianjurkan untuk ibu hamil.
- 5 gr akar brojo lintang dicampur dengan 1 gr adas, 2 gr rimpang nyamplung dan 2 lembar daun sirih segar serta 100 ml air dibuat cairan. Ramuan ini digunakan untuk berkumur-kumur 2 kali sehari sebagai pengobatan radang amandel dan kerongkongan. Tidak dianjurkan untuk ibu hamil.
sumber: Syamsul Hidayat, Sri Wahyuni, Sofia Andalusia dalam bukunya yang berjudul "Tumbuhan Obat Berpotensi Hias".
0 komentar:
Posting Komentar